Friday 26 September 2014

Khasiat Dan Manfaat Buah Naga

Buah naga merupakan buah dari beberapa jenis kaktus dari marga Hylocereus dan Selenicereus. Kebanyakan orang mengira buah yang dianggap membawa berkah ini berasal dari Cina. Mungkin karena buah naga hampir selalu hadir dalam setiap ritual atau upacara adat di Cina. Padahal, buah ini aslinya berasal dari Amerika Latin yang kemudian menyebar ke Israel, Australia, Cina, dan negara Asia Timur lainnya, Srilanka, dan akhirnya Asia Tenggara.
 Buah naga ini baru beberapa tahun lalu ada di indonesia, sebelumnya buah ini sangat asing untuk rakyat indonesia dengan bentuknya dan pohinya yang sangat indah dan menarik untuk dilihat ternyata buah ini rasanya sangat manis dan enak, tak jarang banyak yang mencoba dan mencicipi rasa buah ini. Dan sekarang buah inin banyak tumbuh dan di budidayakan di pekarangan rumah, selain untuk hiasan buah ini juga sering dikonsumsi untuk membuat minuman campuran es buah yang segar.

Kandungan Buah Naga
Dalam 100 g buah naga, mengandung kalori 60 kkal, protein 0, 53 g, karbohidrat 11, 5 g, serat 0,71 g, kalsium 134,5 mg, fosfor 87 mg, zat besi 0,65 mg, vitamin C 9,4 mg, serta kandungan airnya sebanyak 90%.


 

 

 Kahsiat buah naga

Khasiat buah naga antara lain:

Sumber Vitamin B3 (niacin)
Buah naga ampuh menurunkan kolesterol karena kandungan vitamin B3 atau niasin di dalamnya. Vitamin ini juga mampu membuat kulit terlihat halus dan bercahaya secara alami dari dalam.

Sumber Vitamin C
Buah naga kaya akan vitamin C yang dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Buah naga yang dikeringkan terbukti mengandung 10 kali lebih banyak vitamin C yang dibutuhkan tubuh.

Sumber Vitamin B12
Kandungan vitamin B12 membuat buah ini menjadi perangsang nafsu makan yang baik. Terutama bagi orang-orang yang sedang dalam masa penyembuhan, buah naga sangat dianjurkan untuk dikonsumsi.

Sumber Vitamin B1 (tiamin)
Vitamin lain dalam buah naga adalah Vitamin B1 atau tiamin. Fungsinya untuk memproses karbohidrat degnan cepat dan menghasilkan energi bagi tubuh.

Kaya Mineral
Mineral yang terkandung dalam buah naga adalah fosfor dan kalsium. Keduanya memiliki peran dalam pembentukan tulang, gigi, dan perkembangan sel.

Kaya Serat
Buah naga mengandung serat yang cukup tinggi, sehingga berkhasiat untuk mengatasi beberapa masalah pencernaan seperti sembelit atau susah buang air besar.

Kandungan Protein


Protein merupakan nutrisi penting yang dibutuhkan oleh tubuh untuk membentuk hormon, enzim, dan senyawa lain. Jagalah kadar protein dalam tubuh dengan mengonsumsi secara teratur buah ini.

Kandungan Antioksidan

Buah naga merupakan sumber antioksidan yang baik untuk mencegah dari serangan radikal bebas yang menyebabkan kanker dan masalah kesehatan lainnya.

Mengontrol gula darah

Bagi penderita diabetes tipe 2, buah ini paling baik dikonsumsi untuk mengontrol gula darah agar tetap seimbang.

Menurunkan tekanan darah

Konsumsi buah naga mampu mengembalikan tingkat hipertensi seseorang menjadi normal. Berita bagus nih untuk mereka yang berisiko terkena serangan jantung dan stroke.

Menurunkan berat badan

Sedang diet? Coba masukkan buah naga sebagai camilan sehari-hari. Selama beberapa bulan berikutnya, Anda akan melihat badan Anda terlihat ramping dan idel. Mengkonsumsi buah naga dianjurkan untuk menurunkan berat badan anda.

Mengobati asma


Batuk dan asma, beberapa gangguan pernapasan yang sering menyerang anak-anak dan orang dewasa. Ringankan gejalanya dengan rajin mengonsumsi buah naga.

Kesehatan mata

Buah naga mengandung karoten yang membantu menjaga kesehatan mata dan memperbaiki penglihatan. Inilah kabar baik buat mereka yang tidak menyukai makan wortel.


Nah, itulah kandungan nutrisi pada buah naga serta beberapa manfaatnya bagi kesehatan. Sedikit tips bagi anda yang ingin membeli buah naga untuk dikonsumsi, pilihlah buah naga yang sudah benar-benar matang. Cirinya bila ditekan terasa empuk dan warna pinknya bagus serta kulit buahnya mulus. Dan silahkan anda mencoba kesegaran buah naga ini, dijamin anda ketagihan.

Thursday 25 September 2014

Manfaat Cengkeh Untuk Kesehatan Tubuh

Tanaman Rempah-rempah Cengkeh merupakan salah satu jenis rempah asli Indonesia yang sangat terkenal sejak jaman penjajahan. Selain sebagai bumbu masakan, bunga cengkeh juga biasa digunakan sebagai bahan canpuran rokok kretek khas IndonesiaDan cengkeh dengan bau nya yang wangi sering jiga dijadikan sebagai campuran minuman( wedang uwuh)  .

Aroma khas cengkeh dihasilkan oleh senyawa eugenol, yang merupakan senyawa utama (72-90%) penyusun minyak atsiri cengkeh. Eugenol memiliki sifat antiseptik dan anestetik (bius).

Selain eugenol, kandungan lainnya yang ada pada minyak atsiri cengkeh adalah senyawa asetil eugenol, beta-caryophyllene, vanilin, tanin, asam galotanat, metil salisilat (suatu zat penghilang nyeri), asam krategolat, beragam senyawa flavonoid (yaitu eugenin, kaemferol, rhamnetin, dan eugenitin), berbagai senyawa triterpenoid (yaitu asam oleanolat, stigmasterol, dan kampesterol),serta mengandung senyawa seskuiterpen.

 
 

                     Khasiat cengkeh
 
Manfaat Cengkeh bagi kesehatan:

Cengkeh untuk menghilangkan bau mulut

Selain untuk mengatasi sakit gigi, cengkeh juga bisa digunakan untuk menghilangkan bau napas. Caranya 10 butir cengkeh dicuci lalu diseduh dengan 200 cc air panas, diamkan selama lima menit. Setelah dingin, saring dan airnya dipakai untuk kumur-kumur. Lakukan setiap hari secara rutin.

Cengkeh untuk mengobati sakit gigi
Pada gigi yang berlubang, sumbat dengan kapas yang telah diteteskan dengan minyak cengkeh. Atau, 10 butir cengkeh disangrai sampai halus, lalu digiling halus, dimasukkan pada lubang gigi secukupnya, lalu ditutup dengan kapas. Lakukan dua kali sehari.

Cengkeh untuk mengobati rasa mual
Sebagai obat mual, ambil 10 butir cengkeh, 20 gram asam jawa, dan gula aren secukupnya. Rebus semua bahan dengan 400 cc air sampai tersisa 200 cc. Kemudian ramuan disaring dan diminum selagi hangat untuk dua kali sehari, setiap kali minum sebanyak 100 cc.

Cengkeh juga dapat berfungsi sebagai penolak nyamuk.

Cengkeh dapat menghindarkan Anda dari penyakit jantung dan diabetes.

Sifat pemurnian cengkeh dapat membantu Anda dalam memurnikan darah.
Dan masih banyak manfaat cengkeh bagi kesehatan tubuh kita, silahkan anda mencoba manfaat tanaman rempah-rempah yang satu ini. dan cobalah membuat resep minuman dengan menggunakan cengkeh ini, berkhasiat menghangatkan badan.

Wednesday 24 September 2014

Manfaat Sayuran Brokoli

Sayuran brokoli yang biasanya kita jumpai di pasar untuk bahan masakan sayuran itu ternyata banyak manfaat dan khasiatnya, biasanya sayuran itu digunakan atau dimasak untuk sayur sop atau sayuran yang dicampurkan dalam masakan pakle. Ternyata sayuran ini mengandung  vitamin C pada brokoli jumlahnya lebih banyak daripada jeruk Kandungan kalsium brokoli juga lebih besar dibandingkan segelas susu, dan brokoli juga diketahui mengandung lebih banyak serat daripada sepotong roti gandum Cara mengkonsumsinya pun sangat mudah, bisa dimakan mentah, ditumis, dicampur sebagai salah satu bahan sop atau dikukus sebagai lalapan. Meningkatkan daya kerja otak Peneliti dari Royal Pharmaceutical Society membuktikan bahwa brokoli mengandung senyawa yang mirip dengan obat-obatan penyakit Alzheimer. Alzheimer adalah bentuk dementia (berkurangnya ingatan) yang paling umum dijumpai di kalangan orang tua yang disebabkan oleh enzim acetylcholinesterase. Brokoli dianggap memiliki sifat anti-acetylcholinesterase paling kuat.

Cara Terbaik untuk Memasak dan Mengonsumsi Brokoli
Sebagai bahan makanan, brokoli biasanya direbus atau dikukus, atau bisa juga dimakan mentah. Cara terbaik dalam mengolah brokoli adalah dengan cara dikukus. Tujuannya adalah agar segala vitamin dan nutrisi penting yang ada di dalam brokoli tidak hilang selama proses pemasakan. Merebus brokoli akan membuat sekitar 50 % asam folat yang terkandung di dalamnya jadi hilang. Oleh karena itu, jika ingin mengolah brokoli dengan cara direbus, sebaiknya jangan merebus brokoli terlalu lama, cukup dengan direbus sekitar 5 menit saja. Jangan lebih.
Para ahli gizi menyarankan untuk mengonsumsi brokoli sedikitnya dua kali dalam sepekan. Cukup dua kuntum brokoli, masak sebentar atau bisa juga dikonsumsi mentah sebagai bagian dari porsi sayuran.


 


Diantaranya manfaat brokoli bagi kesehatan:


    Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh, Brokoli adalah sumber vitamin C, nutrisi penting yang membantu Menjaga sistem kekebalan tubuh.

    Menjaga Agar Penglihatan Tetap Sehat, Penelitian telah menunjukkan bahwa beta-karoten dalam brokoli dapat Melindungi mata terhadap degenerasi makula dan mencegah katarak.

    Mencegah anemia. Anemia biasanya berhubungan langsung dengan kekurangan zat besi. Besi dan asam folatyang ditemukan dalam brokoli dapat membantu mencegah anemia akibat defisiensi besi.

    Membantu Meningkatkan Kehamilan Agar Tetap Sehat, Brokoli adalah sumber yang baik folat yang membantu mencegah Cacat saraf seperti spina bifida dalam janin. Semua wanita membutuhkan sumber folat selama kehamilan.

    Melindungi Terhadap Radiasi UltraViolet, Peneliti menemukan senyawa sulforaphane dalam brokoli yang membantu Mengurangi kerusakan kulit dan peradangan yang disebabkan oleh paparan radiasi UV.

    Memperkuat Tulang dan Mencegah Osteoporosis, Karena kaya akan kalsium, magnesium seng, dan fosfor, brokoli membantu memelihara kekuatan tulang dan menjaga tulang tetap kuat. Konsumsi brokoli sangat bermanfaat bagi para wanita tua dan hamil, karena orang-orang tersebut lebih rentan terhadap osteoporosis.

    Membantu Sistem Pencernaan, ini karena brokoli mengandung serat yang dapat membantu sistem pencernaan dan juga membantu mencegah sembelit.

    Meningkatkan Kesehatan Kulit, ini karena brokoli merupakan gudang vitamin C, beta-karoten, vitamin B kompleks. Ini semua sangat dibutuhkan untuk membuat kulit lebih bercahaya, bahkan vitamin E yang terdapat dalam brokoli sangat membantu perkembangan regenarasi jaringan kulit yang telah mati.


    Sebagai Anti Kanker. The American Cancer Society merekomendasikan untuk mengkonsumsi brokoli karena mengandung fitokimia sebagai anti-kanker. Beberapa studi juga menunjukan bahwa diet kaya brokoli dapat mengurangi resiko beberapa jenis kanker, seperti kanker payudara, kanker usus dan juga kanker paru-paru.

    Mengurangi Resiko Penyakit Jantung, Ini karena brokoli mengandung lutein karotenoid yang dapat mencegah penebalan arteri jantung, sehingga menjauhkan kita dari resiko penyakit jantung dan stroke.

    Mencegah Racun Yang Masuk Ke Dalam Tubuh, Ini karena brokoli mengandung vitamin C dan asam amino sulfur sehingga menjadikan brokoli sebagai penawar racun yang sangat baik. Brokoli juga dapat membantu menghilangkan radikal bebas dan racun seperti halnya asam urat.

Diatas adalah manfaat sayuran brokoli yang bermanfaat dan berkhasiat buat kesehatan tubuh kita, cobalah anda mengkonsumsi sayuran brokoli tersebut untuk menjaga kesehatan anda. Terimakasih

9 Manfaat Berenang Yang Baik Untuk Kesehatan

 -Apa Manfaat Berenang yang baik Untuk Kesehatan? Manfaat Berenang merupakan salah satu olahraga yang cukup populer dan diminati, terlebih m...